back

Syarat dan Ketentuan

Syarat dan Ketentuan ("Ketentuan") ini merupakan perjanjian yang mengikat secara hukum antara Napulsa ("Kami") dan pengguna layanan ("Pengguna"). Dengan mengakses atau menggunakan layanan kami, Pengguna dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui untuk terikat dengan seluruh Ketentuan ini.

1. KETENTUAN UMUM

1.1. Kami berhak untuk mengubah, menambah, atau menghapus bagian dari Ketentuan ini setiap saat sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku dengan pemberitahuan yang wajar kepada Pengguna.

1.2. Pengguna bertanggung jawab sepenuhnya atas kerahasiaan dan keamanan akun serta informasi pribadinya.

2. KEBIJAKAN PRIVASI DAN KEAMANAN DATA

2.1. Kami berkomitmen untuk melindungi data pribadi Pengguna sesuai dengan Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Pelindungan Data Pribadi.

2.2. Data pribadi Pengguna akan diproses sesuai dengan tujuan yang telah ditentukan dan tidak akan dialihkan kepada pihak ketiga tanpa persetujuan Pengguna, kecuali diwajibkan oleh hukum.

3. KEBIJAKAN REFUND

3.1. Pengembalian dana (refund) akan diproses dalam waktu maksimal 7 (tujuh) hari kerja sejak pengajuan diterima dan disetujui.

3.2. Untuk pembayaran melalui PayPal, proses refund akan dimulai setelah 24 (dua puluh empat) jam sejak pengajuan diterima.

3.3. Kami berhak menolak permintaan refund untuk transaksi yang terindikasi pelanggaran atau penyalahgunaan layanan.

4. BATASAN TANGGUNG JAWAB

4.1. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul akibat:
a. Kesalahan input data oleh Pengguna
b. Force majeure atau keadaan di luar kendali wajar kami
c. Gangguan teknis yang disebabkan oleh pihak ketiga
d. Penyalahgunaan layanan oleh Pengguna

4.2. Tanggung jawab kami terbatas pada nilai transaksi yang telah dibayarkan Pengguna.

5. PENYELESAIAN SENGKETA

5.1. Setiap perselisihan akan diselesaikan secara musyawarah untuk mufakat.

5.2. Apabila tidak tercapai kesepakatan, para pihak sepakat untuk menyelesaikan melalui Pengadilan Negeri sesuai domisili Napulsa.

Dengan menggunakan layanan Napulsa, Pengguna menyatakan telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh Ketentuan ini.